Minggu, 04 November 2012

ANEKA JAJANAN KHAS DAERAH KITA

     Kebiasaan bulan Ramadhan, hampir di tiap daerah ada sebuah agenda rutin berkaitan dengan makanan, seperti di banjarmasin yaitu Pasar WadaiWadai itu bahasa Banjar untuk kue. Untuk tujuan pariwisata, diterjemahkan juga ke Bahasa Inggris menjadi Ramadhan Cake Fair. Pada tempat-tempat lain juga ada tempat yang menawarkan jajanan atau kue pada saat di bulan-bulan ramadhan, seperti Pasar Benhil ada di daerah jakarta, surabaya dan juga di tempat-tempat lain di seluruh kota di indonesia. Kebanyakan kue atau makanan yang di tawarkan di Pasar Benhil bermacam-macam, mulai dari aneka jajanan tradisional yang tak dapat dijumpai di tempat lain semua tersedia disini, tetapi hanya ada pada saat bulan ramadhan saja, sehingga jika kita mencari setelah bulan ramadhan agak terlalu sulit dicari.

     Sebenarnya masih banyak berbagai macam kue tradisional khas daerah kita dan daerah yang lain seperti pudak Gresik, Bika Ambon, Dodol Garut dan lain-lain, tetapi kita hanya dapat membelinya atau dapat oleh-oleh jajanan tersebut jika kita mendatangi kota asal tersebut.

Tetapi disini anda dapat tinggal memesan aneka macam kue yang kami sediakan dengan harga yang terjangkau, kami melayani pengiriman dengan pelayanan siap antar.